Sabun Jeju Forest, Sebagus Apa Sih Untuk Kulit? | Rahasia Kesuburan

Ungkap Fakta Sabun Jeju Forest, Sebagus Apa Sih?

manfaat-sabun-jeju-forest-untuk-kecantikan
Bagikan via Whatsapp!

Rahasia Kesuburan -

Semakin banyak pilihan produk kecantikan yang bermunculan di pasaran membuat kita sebagai konsumen terkadang bingung memilih produk perawatan yang cocok untuk kulit. Nah, salah satu sabun kecantikan yang lagi hype saat ini adalah sabun Jeju Forest (Jeju Forest Soap). Sensasi Naturally Fresh yang dijanjikan oleh produk sabun ini membuat konsumen ingin mencoba dan merasakan langsung manfaatnya.

Apa Sih Jeju Forest Soap Itu?

Sabun Jeju Forest merupakan sabun transparan untuk merawat kecantikan dan kesehatan kulit dari luar. Jeju Forest Soap memberikan klaim Brightening and Acne Deep Cleansing yang dapat mencerahkan dan membersihkan seluruh kotoran hingga ke pori-pori, sehingga terbebas dari masalah kulit.

Produsen sabun ini menganjurkan penggunaan secara rutin selama 28 hari untuk dapat merasakan manfaat nyatanya, yaitu membuat kulit bebas jerawat, komedo, flek hitam, dan sebum, serta membuat kulit lebih lembab, bersih, halus, dan cerah merona. Bahkan, menurut testimoni dari pengguna, sabun Jeju Forest bisa menghilangkan bekas luka di kulit wajah, sehingga bisa tampil lebih percaya diri, meskipun dengan sentuhan make-up tipis.

manfaat-sabun-jeju-forest-untuk-wajah

Kupas Tuntas Kebenaran Manfaat Jeju Forest Soap

Sudah banyak iklan tentang sabun ini untuk menarik konsumen agar membeli dan menggunakan Jeju Forest Soap. Tidak ketinggalan, testimoni dari para pelanggan pun sudah banyak yang menjelaskan tentang manfaat sabun Jeju Forest untuk kulit. Tapi, bener ngga sih Jeju Forest Soap mengandung bahan-bahan yang terbukti ampuh manfaatnya? Yuk, kita kupas tuntas di sini!

1. Forest in Jeju. 

Siapa disini pecinta film atau drama Korea? Pasti udah ngga asing lagi dong dengan Pulau Jeju. Yaps, pulau ini memang telah menjadi salah satu pulau wisata ikonik yang ada di Korea. Tapi, bukan wisatanya yang mau kita bahas, melainkan kekayaan alam Pulau Jeju yang menjadi bahan utama penyusun Jeju Forest Soap.

Fermented honey (madu fermentasi).

Sejak dulu, madu sudah dikenal sebagai makanan alami yang memiliki banyak manfaat, baik itu untuk kesehatan maupun kecantikan. Menurut penelitian Qisti (2009), madu dapat digunakan ke dalam bahan kosmetik karena sifat higroskopisnya, di mana dengan sifatnya ini madu dapat menyerap sekresi sebum yang berlebih dan dipercaya dapat menghilangkan jerawat di kulit.

Baca juga:  5 Rekomendasi Sabun Batang Terbaik Untuk Wajah
Green tea (teh hijau).

Banyak penelitian yang telah membuktikan manfaat teh hijau dalam mengatasi masalah kesehatan, berat badan, hingga kulit. Selain untuk produk kesehatan, teh hijau juga banyak dimanfaatkan untuk produk kosmetik, salah satunya sabun kecantikan Jeju Forest Soap. Kandungan antioksidan katekin pada teh hijau dapat melindungi kulit dari paparan radikal bebas sinar UV. Selain itu, teh hijau dipercaya juga mampu mengatasi masalah jerawat dan komedo, mengurangi kelebihan sebum di wajah, menghilangkan lingkaran hitam di area mata, dan mengangkat semua kotoran yang menempel di kulit.

Kiribirth (rumput laut).

Mungkin di sini ada yang masih belum tahu dengan bahan ini. Kiribirth merupakan komoditas rumput laut yang  proses budidayanya langsung di laut. Kiribirth diproduksi dari Kappaphycus alvarezii yang tumbuh di Pulau Natal atau Pulau Christmas. Pulau ini dikenal dengan laut terindah dan terumbu karang terbesar di dunia dan dijuluki sebagai Surga Terakhir di Bumi. Sebuah penelitian yang dilakukan di Tokyo, menunjukkan bahwa kiribirth dapat menghilangkan bintik hitam di kulit selama 21 hari. Oleh sebab itu, pemakaian Jeju Forest Soap yang rutin dapat membantu menyamarkan noda hitam, flek, atau black pores (komedo hitam).

Gotu kola (pegagan).

Gotu kola atau daun pegagan diyakini dapat melembabkan kulit. Salah satu permasalahan kulit yang sering ditemui adalah kulit kering, bahkan sampai menimbulkan kemerah-merahan. Oleh sebab itu, formula Forest in Jeju dikombinasikan dengan gotu kola untuk mengatasi permasalahan kulit kering ini, sehingga kulit menjadi lebih lembab dan tidak mengalami iritasi atau kemerah-merahan.

Wheat germ rice oil (minyak gandum).

Gandum dan olahannya memang terkenal bagus manfaatnya untuk kesehatan. Selain untuk kesehatan, olahan gandum juga bisa untuk merawat kecantikan, termasuk minyak gandum. Gandum sendiri mengandung vitamin B kompleks, beberapa di antaranya yang paling banyak adalah riboflavin dan niasin. Penambahan minyak gandum pada Jeju Forest Soap memberikan efek anti-iritasi pada kulit, menyerap kelebihan minyak di kulit, dan membuat kulit terasa lebih halus.

Baca juga:  Pilih Soap Bar, Body Wash, atau Liquid Soap ya?

2. Gluthatione Antioxidant.

Jeju Forest Soap diperkaya juga dengan antioksidan gluthation. Siapa sih yang ngga tahu manfaat antioksidan untuk tubuh? Beberapa manfaat utamanya adalah untuk detoksifikasi tubuh, anti-kanker, dan mencegah penuaan dini. Penambahan senyawa antioksidan gluthation pada Jeju Forest Soap untuk membuat kulit terlindungi dari paparan sinar UV. Kamu tahu ngga sih? Sinar ultraviolet ini dapat menyebabkan terjadinya photoaging yang ditandai dengan kulit kerutan, kendur, hiperpigmentasi, flek kecoklatan, dan kulit tampak kasar. Lama-kelamaan, kulit dapat mengalami penurunan elastisitas. Nah, Jeju Forest Soap dapat mencegah terjadinya itu semua, loh!

3. Licorice Extract.

Kayu manis (Glycyrrhiza glabra L.) merupakan bahan alami yang mengandung glabridin, glabrin, isoliquiritigenin licurasida, isoliquiritin, dan licochalcon. Ekstrak kayu manis dapat menekan produksi melanin dengan menghambat aktivitas enzim tirosinase. Melanin sendiri adalah salah satu pigmen yang menentukan warna kulit kita. Kelebihan produksi melanin dapat mengakibatkan hiperpigmentasi yang menyebabkan munculnya flek hitam di kulit.

Menurut penelitian Noor et al. (2018), ekstrak akar manis yang mengandung glabridin memiliki potensi untuk memutihkan dan mencerahkan warna kulit. Oleh sebab itu, Jeju Forest Soap dapat menjadi pilihan tepat untuk kamu yang memiliki masalah warna kulit tidak merata dan terlihat kusam.

4. Salycilic Acid.

Asam salisilat telah banyak dijadikan penyusun produk kosmetika, termasuk sabun kecantikan untuk mengatasi masalah jerawat yang membandel. Selain itu, asam salisilat memiliki efek komedolitik, sehingga dapat membantu menghilangkan komedo di wajah. Sayangnya, banyak yang mengkhawatirkan senyawa ini memberikan efek samping yang berbahaya bila digunakan oleh ibu hamil dan menyusui.

Menurut penelitian Musy et al. (2003), kadar asam salisilat yang boleh digunakan tidak lebih dari 2%. Jadi, ngga perlu khawatir lagi ya People, karena kandungan salycilic acid  di dalam Jeju Forest Soap tidak melebihi 2%, yaitu sebanyak 1%.

Baca juga:  3 Rekomendasi Masker Wajah Untuk Kecantikan

manfaat-sabun-jeju-forest-untuk-tubuh

Setelah diulik lebih dalam lagi, ternyata kandungan sabun Jeju Forest didominasi oleh bahan-bahan alami yang telah terbukti memberikan manfaat untuk kesehatan kulit. Oleh sebab itu, tidak diragukan lagi kalau sabun Jeju Forest disebut-sebut sebagai The Magic Soap.

Apakah aman menggunakan Jeju Forest Soap sehari-hari?

Jeju Forest Soap diklaim aman digunakan untuk semua kalangan oleh produsennya, baik itu perempuan maupun laki-laki. Sabun ini juga aman digunakan oleh ibu hamil dan ibu menyusui. Akan tetapi, kamu tetap harus hati-hati, karena tidak semua jenis produk kecantikan bisa cocok dengan kondisi kulit kamu. Kadang cocok di kulit si A, namun belum tentu cocok di kulit B.

Terlebih lagi, untuk orang yang memiliki riwayat alergi dan kulit sensitif. Ada baiknya, kamu berkonsultasi dulu dengan dokter kecantikan, karena dikhawatirkan akan menghasilkan efek samping yang tidak diinginkan jika kamu memaksakan penggunaan sabun dengan kondisi tersebut.

So, sebelum beli Jeju Forest Soap

Kalau kamu mau beli Jeju Forest Soap, belilah melalui website atau distributor resminya, ya. Pastikan juga sudah ada nomor dan barcode BPOM di kemasannya. Yang terpenting adalah produk sabun yang akan kamu beli bisa dipertanggungjawabkan khasiatnya dan tidak menimbulkan efek berbahaya terhadap kesehatan kulit kamu, ya.

Untuk kamu yang mau info lebih lanjut tentang Jeju Forest Soap, langsung klik disini, ya!

 

Baca Juga :

3 Rekomendasi Masker Wajah Untuk Kecantikan

Kenali Manfaat Kolagen Untuk Tubuh

Bolehkah Melakukan Cheat Day Saat Diet?