7 Tips Menghilangkan Rasa Sakit Endometriosis Pada Wanita

7 Tips Menghilangkan Rasa Sakit Endometriosis Pada Wanita Dengan Mengubah Gaya Hidup

7-tips-menghilangkan-rasa-sakit-endometriosis-pada-wanita-dengan-mengubah-gaya-hidup
Bagikan via Whatsapp!

Rahasia Kesuburan -

Dikutip dari CNN Indonesia Selasa, 29/09/2015 , “Endometriosis dapat mempengaruhi  hampir setiap bidang kehidupan anda, bekerja, karier, penghasilan, kegiatan bercinta, dan kesuburan”. Hal ini juga menyebabkan beberapa dari wanita endometriosis kesulitan untuk memiliki anak.

Rasa sakit yang terus-menerus yang dialami oleh wanita pengidap endometriosis dialami setiap bulannya. Selain itu, endometriosis juga mempengaruhi 10 – 15 persen wanita antara usia 24 dan 40 tahun. Gejala yang sering dialami penderita adalah dismenore (nyeri saat menstruasi) dysparenunia (nyeri saat berhubungan intim) dan infertilitas.

Lalu, Apakah Itu Endometriosis?

Endometriosis merupakan suatu kondisi pada wanita dimana jaringan yang seharusnya melapisi dinding rahim (endometrium), tumbuh dan menumpuk di luar rahim. Akibatnya, jaringan tersebut tumbuh di organ reproduksi lain, bahkan sampai diluar organ reproduksi. Biasanya, lokasi endometriosis tersering adalah jaringan tersebut tumbuh pada organ-organ di dalam rongga panggul (pelvis), seperti indung telur (ovarium) dan lapisan yang melapisi rongga abdomen (peritoneum).

Pada saat anda mengalami menstruasi,  jaringan endometriosis akan tetap luruh tetapi tidak dapat keluar melalui miss v. Melainkan mengendap disekitar organ tubuh yang ditumbuhi jaringan tersebut. Hal ini dapat menyebabkan nyeri panggul kronis yang berkaitan dengan menstruasi. Namun, umumnya penyakit ini tidak tergolong mematikan, akan tetapi dapat sangat mengganggu aktivitas sehari-hari pada pengidapnya selama bertahun-tahun.

Selain itu, beberapa wanita penderita penyakit ini juga merasakan sakit saat buang air besar dan kecil ataupun saat berhubungan intim. Oleh karena itu, endometriosis harus diwaspadai apabila penyakit ini tidak segera ditanggulangi maka dapat berwujud menjadi kista.

Bagaimana Cara Menanggulangi Endometriosis Ini?

Sejauh ini belum diketahui langkah penangan endometriosis yang akurat. Tujuan pengobatan ialah untuk mengurangi gejala agar tidak mengganggu rutinitas anda sehari-hari. Dimana, rasa sakit luar biasa saat menstruasi dapat dikurangi dengan pemberian obat pereda nyeri dan terapi hormon untuk menjaga keseimbangan hormon.

Baca juga:  5 Tips Diet Aman Bagi Penderita Maag

Bahkan, bagi anda yang berencana memiliki anak maka penanganan operasi pengangkatan jaringan endometriosis dapat dilakukan. Dari sanalah anda dapat terus berkomunikasi dengan dokter anda. Namun, perubahan gaya hidup anda juga dapat memperingan rasa sakit yang anda rasakan akibat dari penyakit ini.

Berikut ini adalah tips mengubah gaya hidup untuk seorang wanita yang mengalami endometriosis :

1. Kurangi Konsumsi Daging-Dagingan Merah, Seperti (daging sapi, daging kambing, dll.).

Karena mengandung sejumlah besar asam arakidonat yang dapat mempromosikan peradangan akibat prostaglandin memicu peradangan dan nyeri.

2. Makan-Makanan Kaya Antioksidan Dan Vitamin.

Yang dapat memperingan kerja organ hati dan melawan stres oksidatif dimana stres oksidatif dapat menjadi faktor kunci untuk patogenesis dan perkembangan penyakit. Sumber makanan kaya antioksidan dan vitamin, seperti seperti brokoli, teripang, alfalfa, ikan salmon, aneka buah-buahan dll.

3. Gunakan Lebih Banyak Rempah-Rempah Sebagai Anti-Peradangan.

Melindungi terhadap bahan karsinogen lingkungan dan mengurangi peradangan, seperti kunyit, jahe, lengkuas,dll.

4. Lengkapi Dengan Diet Asam Lemak Essensial.

Seperti omega3 untuk membantu mengurangi gejala nyeri dan mengurangi respons peradangan dapat bersumber dari teripang, ikan salmon, ikan tuna, dll.

5. Hindari konsumsi gula, kafein (kopi), dan alkohol.

6. Hindari Atau Minimalkan Produk Susu.

Hal ini menyebabkan jalur lemak untuk mengarah ke prostaglandin dan leukotrien yang menyebabkan peradangan dan penyempitan pembuluh darah.

7. Melakukan Aktivitas Olahraga.

Berolahraga secara teratur justru dapat mengurangi nyeri menstruasi akibat penyakit ini. Tujuan adalah melancarkan sirkulasi darah ke organ tubuh, menjaga nutrisi dan aliran oksigen ke sistem dalam tubuh, memicu hormon endorfin dalam otak yang dapat mengurangi rasa sakit, dan manajemen stress.

Oleh karena itu, Ayo tingkatkan kualitas hidup untuk kesehatan yang lebih baik!

Baca juga:  Kenali 6 Tanda Tanda Ketidaksuburan Pada Pria Dan Wanita

 

Baca Juga :

Anda Mengalami Endometriosis? Inilah 7 Gejalanya!

Tips Menjaga Pola Makan Untuk Wanita Pengidap Endometriosis

Tips Bercinta Tanpa Rasa Sakit Untuk Wanita Pengidap Endometriosis